Thursday, January 19, 2017

Some Thoughts on Marriage + Giveaway Winner: Cinta Segala Musim



Selamat malam Jumat, guys. Coba cek jendela kamarmu, rapatkan gordennya, siapa tahu ada yang ngintip tengah malam nanti.

Tanggal 14-18 Januari lalu, blogtour dan giveaway novel Cinta Segala Musim karangan Maya Lestari Gf dilaksanakan di blogku. Kamu udah ikutan? GA itu berhasil mengumpulkan 36 peserta. Dan memilih satu dari tiga puluh enam orang jelas bukan pekerjaan mudah. Apalagi aku bukan tipe orang yang suka sama hal-hal random, termasuk dalam memilih pemenang giveaway.


Untuk itu, aku membuat sebuah pertanyaan untuk membantuku memutuskan siapa orang beruntung itu. Pertanyaannya adalah:
Gimana sih tipe orang yang akan kmu pilih untuk menikah denganmu?
Namun menyadari kemungkinan ada orang yang sudah menikah yang akan ikut giveaway ini juga, maka aku memberi pertanyaan ini untuk mereka:
Hal apa yang membuatmu memutuskan untuk menikah dengan pasanganmu yang sekarang?

Pertanyaan ini tentunya tidak dibuat tanpa alasan yang kuat. Aku pernah beberapa kali melihat post tentang beberapa kriteria yang ditetapkan orang untuk memantapkan diri dengan calon pasangan masing-masing, dan kali ini aku ingin survei kecil-kecilan untuk kriteria tersebut. 36 responden, lumayan 😁
abaikan 150 responden skripsi

Jadi, mari kita lihat hasil apa yang kudapat dari jawaban teman-teman:


Mari kita bahas lima kriteria dengan suara paling tinggi:

1. Seiman (23 responden)
Dua puluh tiga responden bilang bahwa mereka akan memilih calon pasangan hidup dengan agama yang sama, dengan dua belas di antaranya memberikan syarat spesifik bahwa calon pasangan harus memiliki pemahaman atau pengamalan agama yang baik. Sholeh merupakan kata yang paling banyak digunakan, merujuk pada kriteria agama yang baik menurut salah satu agama. Satu-satunya repsonden ganteng menyatakan ia ingin pasangan yang berjilbab. Masya Allah...

2. Sayang keluarga (15 responden)
Sebagian besar peserta giveaway menyaratkan calon pasangannya sebagai orang yang sayang keluarganya (dan keluarga calon pasangan). Beberapa secara spesifik menyatakan bahwa sang calon pasangan harus hormat kepada sang ibu, karena konon laki-laki yang menghormati ibunya maka kelak pasti akan menyayangi istrinya.

3. Tanggung jawab (11 responden)
Sebelas responden mengaku ingin memiliki pasangan yang bertanggung jawab. Namun rasanya kriteria tanggung jawab ini memang kurang spesifik, tergantung persepsi masing-masing individu.

4. Menerima kekurangan dan kelebihan dan menghormati pasangan (10 responden)
Dua kriteria ini kujadikan satu karena kaitannya yang erat dan sering disebutkan bersama-sama. Menerima apa adanya pasangan merupakan hal yang penting dalam sebuah hubungan, karena dengan mengambil satu keputusan yang mengandung komitmen di dalamnya, maka seseorang harus bisa hidup bersama dengan pasangannya dengan segala kurang lebihnya.

5. Pekerjaan/mapan (10 responden)
Memang benar, kita nggak bisa hidup dengan hanya makan cinta. Sepuluh responden mengamini hal ini. Beberapa hanya menyaratkan pekerjaan tetap dan halal, namun beberapa secara spesifik berharap mendapatkan calon pasangan yang mapan.



Kekurangan dari survei abal-abal ini, tentu saja, adalah sulitnya memperoleh jumlah sampel yang seimbang antara laki-laki dan perempuan. Mungkin tema pernikahan tidak banyak menarik minat laki-laki, atau memang yang punya blog cuma gencar promosi GA ke cewek aja, atau si empunya blog emang nggak punya follower twitter aktif berjenis kelamin laki-laki? Entahlah.

Jadinya kan kriteria di atas lebih kepada kriteria calon suami idaman, bukan kriteria calon pasangan idaman. Heu.

Selanjutnya, setelah mengorek-ngorek dua responden yang sudah menikah, ditemukan bahwa:


Dengan kondisi sampel sebagai berikut:


Kalau aku pribadi punya dua hal yang akan membuatku yakin jika seseorang adalah seseorangku.
Aku akan yakin dia adalah my special one jika ia adalah orang yang membuatku sadar dan membuatku sabar.
Ia membuatku sadar bahwa aku harus selalu memperbaiki diri untuk menjadi wanita yang pantas menjadi pendampingnya, dan ia membuatku sabar walau harus menunggu selama bertahun-tahun untuk menjadi wanita yang pantas menjadi pendampingnya.
Eak.








Selain kriteria di atas, masih ada kriteria lagi yang disebutkan oleh peserta giveaway Cinta Segala Musim. Kriteria calon pasangan idaman tersebut adalah:


Kriterianya unik banget ya, beda sama yang lainnya, jadi aku bingung gimana mau nulis kriteria ini ke tabel di atas.

So,
Selamat buat Marfa karena sudah memenangkan giveaway Cinta Segala Musim di blog Widy Bookie. Segera kirimkan data diri lewat DM ke twitter @widywenny ya. Kamu berhak mendapatkan satu buah novel Cinta Segala Musim + hadiah tambahan dariku 😊😊😊

Ps: Aku berharap orang yang kutaksir baca post ini (halah).




No comments:

Post a Comment

Komentarmu, bahagiaku ^^

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...